Kla Project Gandeng Dua DJ
Sabtu, 26 Maret 2011 – 15:19 WIB
JAKARTA - Grup musik lawas Kla Project berusaha menyesuaikan dengan selera pasar agar tak kalah saing. Salah satu caranya, memasukkan unsur disko pada single terbarunya, Revolusi Disco. Dua disc jockey (DJ) kenamaan yakni Wingky dan Mahesa digandeng dalam penggarapan lagu tersebut.
"Kami bertekad untuk meluncurkan album dengan berbagai macam jenis musik. Kami menyesuaikan dengan selera pasar saat ini. Tapi bukan berarti Kla sok modern," ujar sang vokalis, Katon Bagaskara saat ditemui di FX Plaza, Senayan, Rabu (23/3) malam.
Baca Juga:
Bagi grup yang dibentuk pada 1988 itu, diselipkannya lagu disko itu merupakan terobosan besar. Pasalnya selama ini, grup yang dimotorinya tersebut identik dengan lagu-lagu pop klasik. Meski begitu, Katon dan personel Kla lainnya, Lilo (gitar) dan Adi (keyboard) yakin gebrakan tersebut disambut baik oleh penikmat musik.
"Di Revolusi Disco, musik disko yang asli di tahun 1980an diremix kembali oleh DJ Wingky dan DJ Mahesa, disesuaikan dengan tren saat ini," tambahnya. (ash)
JAKARTA - Grup musik lawas Kla Project berusaha menyesuaikan dengan selera pasar agar tak kalah saing. Salah satu caranya, memasukkan unsur disko
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Haykal Kamil Ungkap Penyebab Plafon Rumah Orang Tuanya Ambruk
- Pernyataan Kimberly Ryder Menjelang Sidang Putusan Cerai dari Edward Akbar
- Sidang Isbat Nikah Rizky Febian dan Mahalini Kembali Digelar, Ini Agendanya
- Gara-Gara Ini, Ayu Ting Ting Dapat Pujian dari Netizen
- Sedih Kehilangan Anak, Tamara Tyasmara Nyaris Loncat dari Lantai Dua
- Denny Sumargo Menyesal Datangi Rumah Farhat Abbas, Ini Sebabnya