Kla Project Siapkan Surprise Spesial di Jazz Banyuwangi
jpnn.com, BANYUWANGI - Sejumlah musisi kondang seperti Kla Project, Yura Yunita, hingga Jaz Hayat siap tampil dalam Festival Jazz Pantai Banyuwangi, Sabtu (12/5). Mereka berjanji akan memberikan penampilan istimewa di ajang yang memadukan merdunya musik jazz dan suasana pantai tersebut.
Kla Project yang dimotori oleh Katon Bagaskara, Lilo, dan Adi, berjanji memberikan kejutan spesial buat para penonton. Kla menjanjikan pengalaman berbeda dengan musik Kla yang biasa didengar secara rekaman. Mereka akan memperhatikan kualitas pertunjukannya, bukan sekadar membawakan lagu yang bagus saja.
"Akan banyak surprise dari kami. Kami akan tampil lebih energik," cetus Lilo di Banyuwangi, Jumat (11/5) malam.
Kla Project, imbuh Katon, akan membawakan 12-15 lagu terbaik yang dirangkum dari berbagai album mereka. Sederet lagu hits seperti Gerimis, Terpuruk, Menjemput Impian, Tentang Kita hingga Yogyakarta akan dibawakan dengan aransemen yang dinamis.
"Kami akan kasih yang terbaik, Kla sudah menyiapkan lagu sedemikian rupa dengan konsep kontemporer. Aransemen live-nya akan sangat berbeda dengan di DVD atau MP3, tapi jiwanya tetap Kla banget," kata Katon.
Sementara itu, musisi jazz Yura Yunita akan mengajak penonton untuk bersenang-senang di atas panggung. Yura akan membawakan lagu-lagu dari albumnya termasuk single terbaru berjudul Bahagia yang baru dirilis beberapa pekan lalu.
"Pokoknya bakal seru. Kita akan bersenang-senang, menangis, tertawa, berdansa dan bernyanyi bersama," cetus Yura.
Jaz Hayat juga tidak ketinggalan akan memberikan penampilan terbaiknya. Penyanyi muda asal Brunei Darussalam ini akan membawakan tiga single miliknya termasuk yang terbaru berjudul Teman Bahagia.
Selain Kla Project, Yura Yunita dan Jaz Hayat juga akan mengisi Festival Jazz Pantai Banyuwangi.
- Bank bjb Manjakan Pencinta Musik di The Papandayan Jazz Fest 2024
- KLa Project Menuju Keabadian
- KLa Project Gelar Konser Aeternitas Malam Ini
- Tangis Haru Petani Buah Dikunjungi Khofifah: Terima Kasih Banyak Sudah Melihat Kami
- bank bjb Tawarkan Promo Tabungan dan Diskon Tiket The Papandayan Jazz Fest 2024
- Bajafash Vol. 06 Hadirkan Sensasi Jazz Dunia dan Keindahan Fesyen Nusantara