Klaim Kemenangan Rachmat Yasin karena Mesin Gerindra
jpnn.com - JAKARTA - Berdasarkan hasil hitung cepat lembaga survei, pasangan Rachmat Yasin–Nurhayanti yang diusung Partai Gerindra mengungguli pasangan lainnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bogor.
Kepala Bidang Kominfo Partai Gerindra, Ondy A. Saputra mengatakan, keunggulan Rachmat Yasin–Nurhayanti tidak terlepas dari pengaruh Gerindra pada beberapa pilkada terakhir.
Sebab, ujar Ondy, beberapa kandidat yang mereka usung terus memperoleh kemenangan dalam Pilkada. Di antaranya Jokowi-Basuki (DKI Jakarta), Ridwan Kamil-Oded M Danial (Kota Bandung), Nyoman Suwirta-Made Kasta (Klungkung), dan Soekarwo–Saifullah Yusuf.
"Hal ini menunjukkan bahwa mesin politik Gerindra telah bekerja secara maksimal untuk mendulang suara dalam Pilkada," kata Ondy di Jakarta, Selasa (10/9).
Ia menjelaskan, kemenangan para calon kepala daerah yang diusung oleh Partai Gerindra, membuat mereka percaya diri bisa menang dalam Pemilu 2014. Apalagi, elektabitas partai dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto juga semakin meningkat.
"Kemenangan dalam pilkada dan elektabilitas yang terus naik menunjukkan bahwa Gerindra Effect terus berkembang ke arah yang positif. Kami akan terus berjuang agar tren positif ini terus berlanjut hingga Pemilu 2014," kata Ondy. (gil/jpnn)
JAKARTA - Berdasarkan hasil hitung cepat lembaga survei, pasangan Rachmat Yasin–Nurhayanti yang diusung Partai Gerindra mengungguli pasangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS