Klaim Kubu Ical Diragukan
Dukungan Baru di Atas Kertas
Minggu, 13 September 2009 – 19:12 WIB
JAKARTA – Persaingan memperebutkan kursi ketua umum Golkar yang bakal segera ditinggalkan Jusuf Kalla makin panas. Saling klaim dukungan dan saling bantah pun mulai ramai. Kubu Yuddy Chrisnandi misalnya, menganggap kubu Aburizal Bakrie (Ical) yang gembar-gembor sudah mengantongi mayoritas dukungan dari Dewan Pengurus Daerah (DPD) Golkar, masih sebatas klaim. Apalagi, kata Zainal, subyektifitas dalam hal klaim dukungan oleh kubu Ical itu juga sangat kentara. “Apalagi yang menyebutkan jumlah dukungan itu kandidatnya langung (Aburizal Bakrie). Makin subjektif jadinya," ungkap Zainal.
Manajer kampanye bagi Yuddy Chrisnadi yang juga Ketua DPP Partai Golkar, Zainal Bintang, menyatakan, jika kubu Ical mengklami telah mengantongi dukungan mayoritas hingga lebih dari 400 DPD , jelas hal itu tidak mungkin. “Klaim itu tak logis sama sekali. Memangnya kandidat lain tidak bekerja keras,” ujar Zainal kepada wartawan, Minggu (13/9).
Baca Juga:
Politisi Golkar yang pada Pilpres 2009 lalu getol mendesak Jusuf Kalla maju sebagai capres itu menyebutkan, kubu Ical memang mengklaim telah didukung sekitar 438 DPD II Golkar dan 25 DPD I Golkar. Meski Ical memang disebut-sebut sebagai kandidat kuat, namun Zainal tetap meragukan klaim itu.
Baca Juga:
JAKARTA – Persaingan memperebutkan kursi ketua umum Golkar yang bakal segera ditinggalkan Jusuf Kalla makin panas. Saling klaim dukungan dan
BERITA TERKAIT
- Survei Trust Indonesia: Bassam-Helmi Jadi Pemenang Pilbup Halmahera Selatan
- Gelar Doa Bersama, Timses RIDO: Isi Masa Tenang dengan Hal Positif
- Pemuda Kristen Jakarta Kecam Pernyataan Bermotif SARA Menteri Maruarar Sirait
- 3 Pejabat Pemkab Banggai jadi Tersangka Tindak Pidana Pemilu 2024
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya