Klaim Restu SBY, Kubu Anas Kecam Andi
Jumat, 21 Mei 2010 – 05:35 WIB
Di tempat terpisah, salah seorang pendukung Andi, Hayono Isman, justru mempertanyakan pihak-pihak yang tidak percaya bahwa SBY punya sikap politik tertentu. Sebagai manusia, menurut dia, SBY tetaplah memiliki pilihan-pilihan. "Memang tidak akan vulgar. Tapi, coba tanya seperti yang telah dilakukan Pak Freddy (Freddy Numberi, Red)," ujarnya.
Dia mengungkapkan, karena mengetahui arah dukungan SBY kepada AM itulah, dirinya akhirnya ikut mendukung mantan Jubir presiden tersebut sebagai ketua umum. Secara terus terang, dia menyatakan keputusan menetapkan pilihan memang bukan semata karena sosok Andi. "Tapi, ini penghormatan saya. Bentuk pengabdian saya terhadap SBY saja," tegasnya.
Terkait dengan dukungan SBY itu pula, wacana mekanisme pemilihan ketua umum secara aklamasi makin mengemuka hingga sehari menjelang pelaksanaan Kongres II Partai Demokrat di Bandung yang mulai dibuka hari ini.
Namun, pengamat politik UI sekaligus Direktur Cirrus Surveyor Group Andrinov Chaniago menilai, aklamasi yang dipaksakan akan merusak proses demokratisasi. Dia yakin SBY tidak akan melakukannya. "Bisik-bisik pesan dari SBY pasti akan ada, tidak bisa dihindari. Tapi, kalau harus memaksakan, citra SBY akan dikorbankan," ungkapnya.
JAKARTA - Persaingan dua kandidat calon ketua umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum dan Andi Mallarangeng, diwarnai saling kecam. Kubu Anas mengkritik
BERITA TERKAIT
- Kejari Morowali Konfirmasi Pemanggilan Anwar Hafid Hoaks
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan