Klarifikasi Sido Muncul Soal Meme Anies Baswedan di Kemasan Tolak Angin

jpnn.com, JAKARTA - PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. mengklarifikasi atas beredarnya meme yang mencatut produk Tolak Angin di media sosial.
Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menyatakan keberatan meme yang menyinggung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan mengaitkannya dengan produk Tolak Angin.
"Kami keberatan dengan konten yang dibuat menggunakan label Sido Muncul," ujar Irwan saat ditemui di Kantor Sido Muncul, Jalan Cipete Raya, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (30/12).
Dia juga menyayangkan kenapa Sido Muncul dikait-kaitkan dengan urusan politik.
"Saya prihatin merek-merek yang sudah kami bangun digunakan untuk urusan seperti urusan politik," tegas Irwan. (mcr18/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. mengklarifikasi terkait beredarnya meme soal Anies Baswedan dan dikaitkan dengan produk Tolak Angin
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Mercurius Thomos Mone
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Sido Muncul Gelontorkan Rp 260 Juta untuk Operasi 40 Pasien Anak Bibir Sumbing
- Tahun ke-12, Nara Kreatif Meluluskan 778 Siswa, Anies Baswedan Beri Pesan Khusus
- Khasiat Makin Teruji & Dipercaya, Jamu Berpotensi jadi Pendamping Pengobatan Modern