Klasemen Grup A Piala AFF U-19, Indonesia Masih di Bawah Vietnam dan Thailand

jpnn.com, JAKARTA - Kemenangan 5-1 Timnas U-19 Indonesia kontra Filipina di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (8/7) malam membuat Indonesia menambah tiga poin.
Posisi Indonesia naik satu peringkat ke posisi ketiga klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022.
Saat ini, Indonesia mengoleksi delapan poin, hasil dari dua kali menang dan dua kali imbang dalam empat pertandingan yang dijalani.
Perolehan itu memang masih terpaut dua poin dengan dua tim yang ada di atasnya, Thailand serta Vietnam.
Pemuncak klasemen Grup A Piala AFF U-19 sendiri masih dikuasai oleh Vietnam dengan torehan sepuluh poin.
Hasil dari tiga kali menang dan sekali imbang dalam empat pertandingan.
Jumlah poin Vietnam itu sama dengan Thailand yang duduk di posisi runner-up.
Namun, selisih gol Vietnam lebih baik dengan surplus sembilan gol (sebelas kali memasukkan dan dua kali memasukkan). Sementara itu, Thailand hanya surplus enam gol (6-0).
Klasemen Grup A Piala AFF U-19 setelah Indonesia menaklukkan Filipina 5-1. Masih tertinggal dua poin dari Vietnam dan Thailand
- Merespons Kebijakan Dagang Trump, Syahganda Nainggolan: Sikap Independen Indonesia Sudah Tepat
- TTC AgriS dan Sungai Budi Tingkatkan Kerja Sama Strategis Vietnam-Indonesia
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Gus Sholeh: Indonesia Butuh Generasi untuk Masa Depan yang Gemilang dan Cerah