Klasemen Grup B Piala AFF 2022 Ketat, Posisi Puncak Bukan Malaysia

Klasemen Grup B Piala AFF 2022 Ketat, Posisi Puncak Bukan Malaysia
Selebrasi pemain Vietnam Nguyen Tien Linh seusai mencetak gol ke gawang Malaysia di laga Grup B Piala AFF 2022. Foto: AFF

Skuad berjuluk "Harimau Malaya" mencatatkan selisih gol +3, serupa dengan Singapura di anak tangga ketiga, tetapi unggul agresivitas setelah melesakkan enam gol.

Singapura, yang mengantongi enam poin dari dua laga dan selisih gol +3, menciptakan lima gol ke gawang lawan.

Di posisi keempat ada Myanmar (nol poin, dua laga, selisih gol -2) dan Laos di peringkat terbawah (nol poin, tiga laga, selisih gol -13).

Laos pun menjadi tim kedua yang tersingkir dari Piala AFF 2022 setelah Brunei Darussalam di Grup A.

Laga di Grup B Piala AFF 2022, Myanmar akan menjamu tim tamu Laos di Stadion Thuwunna, Yangon, pada Jumat (30/12).

Pada hari yang sama, Singapura akan berhadapan dengan Vietnam di Stadion Jalan Besar, Kallang. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Berikut ini klasemen sementara Grup B AFF 2022 yang ketat setelah Vietnam dan Singapura menang.


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News