Klasemen Liga 1 2023/2024 Seusai PSM Vs Bhayangkara FC Imbang 1-1

Klasemen Liga 1 2023/2024 Seusai PSM Vs Bhayangkara FC Imbang 1-1
PSM Makassar bermain imbang 1-1 saat menjamu Bhayangkara FC pada lanjutan Liga 1 2023/24. Foto source for JPNN

jpnn.com - Berikut klasemen Liga 1 2023/24 setelah laga PSM Makassar vs Bhayangkara Presisi FC berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Gelora B.J. Habibie, Parepare, Jumat (8/12/2023) malam.

PSM Makassar dan Bhayangkara FC harus puas berbagi satu poin. Hasil ini membuat PSM beranjak dari posisi ke-11 menjadi peringkat ke-10 klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Tim kebanggaan warga Makassar itu mengoleksi 28 poin, hasil dari tujuh kali menang, tujuh kali imbang, dan delapan kali kalah.

PSM berhasil menyalip Dewa United yang mengantongi 27 poin dan kini melorot ke posisi 11.

Di sisi lain, Bhayangkara FC yang berjuang untuk lepas dari dasar klasemen belum mampu berbuat banyak.

Skor imbang menjadikan tim polesan Mario Gomez kini mengumpulkan 12 poin, hasil sekali menang, sembilan kali imbang, dan 12 kali kalah.

Bhayangkara FC masih terpaut tiga poin dari tim peringkat ke-17, Persikabo 1973 yang kini memiliki 15 poin.

Dengan 12 laga tersisa di Liga 1 2023/2024, perjuangan Bhayangkara FC untuk lepas dari jerat degradasi makin berat.

PSM Makassar vs Bhayangkara FC imbang 1-1, klasemen Liga 1 2023/2024 tak banyak berubah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News