Klasemen Liga 1 Setelah Arema FC Menang 1-0 atas Madura United

jpnn.com, JAKARTA - Kemenangan Arema FC 1-0 atas Madura United dalam laga pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 pada Jumat (18/2) malam memastikan puncak klasemen masih belum berubah. Tim berjuluk Singo Edan itu tetap kukuh di posisi pertama.
Satu-satunya gol yang dicetak oleh Carlos Fortes pada menit ke-15 sudah cukup bagi Arema FC untuk menjauh dari pesaingnya.
Tambahan tiga poin menjadikan mereka kini mengoleksi 55 poin.
Saat ini, Arema FC sukses memimpin dengan margin empat angka dari Bali United yang duduk di posisi kedua dengan 51. Namun, dari jumlah pertandingan, Bali United masih memiliki tabungan laga.
Selain Arema FC yang mengamankan posisi di puncak, tim yang bertanding pada hari ini ialah Persib Bandung. Mereka menang 3-0 atas Persipura dalam jam laga yang lebih awal dua jam dari Arema.
Dengan kemenangan itu, Persib menyodok ke posisi tiga besar dan memiliki 50 poin.
Hasil positif yang diraih oleh tim papan atas dalam laga mereka hari ini, memastikan persaingan di posisi empat besar cukup menarik. (dkk/jpnn)
Klasemen Liga 1 2021/2022 di papan atas bergolak. Arema FC masih aman di puncak, posisi tiga besar berganti penghuni.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Muhammad Amjad
- Kondisi Pemain Persib Menjelang Jumpa Persik, Bojan Hodak Ungkap Fakta Ini
- Bojan Hodak Sampaikan Kabar Baik Menjelang Persib Vs Persik
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Madura United vs PSM: Sape Kerrab Makin Dalam Tercebur ke Zona Merah
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?
- Madura United vs PSM: Kans Sape Kerrab Lepas dari Zona Merah