Klasemen Liga 1 setelah Persija Kalahkan PSM 3-1
jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta menang 3-1 kontra PSM Makassar dalam laga pekan ke-32 Liga 2021/2022 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Senin (21/3) sore.
Kemenangan itu membuat Macan kemayoran menggusur posisi PSIS Semarang di klasemen Liga 1 2021/2022.
Sebelum bertanding, Persija ada di posisi kedelapan dengan 41 poin. Setelah tim ibu kota itu menang atas PSM, nilai mereka bertambah tiga angka.
Kini, Persija mengumpulkan 44 poin dan otomatis menyalip PSIS. Persija ada di posisi ketujuh, sementara PSIS dengan 43 poinnya turun ke peringkat kedelapan.
Di sisi lain, kekalahan dari Persija ini membuat PSM harus berjuang lebih keras untuk menjauh dari zona degradasi.
PSM saat ini tertahan di posisi ke-13 dengan koleksi 35 poin. Jumlah tersebut belum aman, karena Persipura yang ada di posisi ke-16 masih bisa mengejar perolehan tim Juku Eja.
Dengan dua laga tersisa, kemungkinan di papan bawah bisa saja terjadi.
Posisi Barito Putera, PSS Sleman bisa saja menyalip ranking PSM, jika dalam laga pekan ke-33 dan 34 tim asal Kota Makassar itu tak bisa meraih tambahan poin.
Klasemen Liga 1 2021/2022 berubah setelah Persija menang 3-1 lawan PSM Makassar, Senin (21/3) sore
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Persib Raih Hasil Positif, Bojan Hodak Ungkap Dampak Terhadap Pemain
- Liga 1: Pelatih Persik Waspadai Jam Terbang Persib Bandung di Level Asia
- David da Silva Belum Sepenuhnya Siap, Persib Harus Bersabar
- Menjelang Tandang ke Madura, Pelatih Persib Sampaikan Kabar Baik
- Persib Siap Memutus Kemenangan Beruntun PSM Makassar