Klasemen Sementara Liga Italia, 3 Klub Menorehkan Hasil Sempurna!
Senin, 28 September 2020 – 21:49 WIB

Cristiano Ronaldo dan Andrea Pirlo setelah Juventus bertanding melawan Sampdoria di Allianz Stadium, Turin, Italia, Minggu (20/9/2020). ANTARA FOTO/Reuters-/Massimo Pinca/hp
jpnn.com, ITALIA - Hasil laga pada pekan kedua Liga Italia menunjukkan nilai sempurna bagi tiga klub.
Napoli, AC Milan, dan Verona tercatat masing-masing menorehkan dua kali menang.
Ketiganya pun tercatat berada di tiga besar klasemen sementara Liga Italia putaran kedua.
Napoli mengamuk, menghancurkan tamunya Genoa 6-0.
Milan membawa pulang kemenangan 2-0 dari markas tim promosi Crotone.
Sementara Verona menang tipis 1-0 atas tamunya Udinese.
Hasil-hasil tersebut membawa ketiganya mengoleksi total enam poin.
Juara bertahan Juventus hanya membawa pulang hasil imbang 2-2 dari lawatannya ke markas AS Roma.
Klasemen sementara Liga Italia memperlihatkan tiga klub papan atas menorehkan hasil sempurna dari dua pertandingan yang sudah dilakoni.
BERITA TERKAIT
- Perpanjang Kontrak dengan AC Milan, Tijjani Reijnders Naik Gaji, Berapa?
- Coppa Italia: Hajar Lazio, Inter Milan Melaju ke Semifinal
- AC Milan Mempertimbangkan Memecat Sergio Conceicao
- Bertandang ke Torino, AC Milan Tanpa Kyle Walker
- Liga Champions: Inter Milan Tumpuan Italia, Pertahanan Patut Diacungi Jempol
- Hasil Liga Champions: 2 Klub Italia Gugur