KLHK dan Kemnaker Kompak Lindungi Lapisan Ozon
"Cara untuk mengurangi konsumsi HCFC adalah dengan melakukan praktik pemeliharaan dan perbaikan mesin pendingin yang baik dengan tidak membuang atau melepaskan refrigerasi yang ada di dalam sistem pendingin ke lingkungan atau ke udara," sambung dia.
Ruandha pun menuturkan, HCFC memiliki karakteristik bahan yang mudah terbakar, bertekanan tinggi, dan beracun. Sehingga, untuk menangani itu diperlukan teknisi yang berkompeten dalam memasang dan merawat RAC.
"SKKN ini sebagai acuan dalam kompetensi teknisi di bidang RAC, mengenai praktek pemasangan hingga peralatan-peralatan RAC dengan tepat," tambah dia.
Sebagai tindak lanjut, Kemenaker akan mengirim teknisi-teknisi RAC untuk mengikuti pelatihan pada Balai Latihan Kerja (BLK) oleh Kementerian LHK yang memiliki program pendidikan vokasi untuk teknisi refrigerasi dan tata udara agar dapat melindungi lapisan ozon.
Kegiatan ini juga diisi dengan penandatanganan kesepakatan bersama antara KLHK dan Kemnaker terkait peningkatan kemampuan teknisi RAC. (cuy/jpnn)
penandatanganan kesepakatan bersama antara KLHK dan Kemnaker terkait peningkatan kemampuan teknisi RAC untuk melindungi lapisan ozon.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Mendukung NDC, Menteri LHK Siti Nurbaya Beri Penghargaan PT ITCI Kartika Utama
- KLHK Raih Penghargaan Peringkat Pertama Green Eurasia 2024 Atas Komitmen Dalam Pengendalian Perubahan Iklim
- Aksi Nyata Restorasi Alam dan Edukasi Lingkungan Melalui Pembangunan Ekoriparian di UMRI dan UNILAK
- Menteri Siti Nurbaya Ajak Para Duta Besar Negara Sahabat Bersepeda di Akhir Pekan
- Menteri Siti Sebut RI - Jepang Bekerja Sama Atasi Perubahan Iklim
- Perlu Kerja Sama Banyak Pihak untuk Pembangunan Lingkungan