Klinsmann Tunjukkan Simpati untuk Moyes
jpnn.com - LOS ANGELES - Pemecatan yang dilakukan Manchester United terhadap David Moyes memantik reaksi Jurgen Klinsmann. Nahkoda timnas Amerika Serikat itu menyesalkan pemecatan atas pelatih MU penerus Alex Ferguson.
Menurut Klinsmann, Moyes layak diberi kepercayaan lebih lama untuk menukangi tim berjuluk Setan Merah itu. Bagi Klinsmann, MU memang tengah mengalami transisi besar sejak lengsernya Sir Alex Ferguson.
Nah, transisi itu tak akan bisa langsung diselesaikan dalam sekejap. MU membutuhkan waktu untuk membuat tim kembali stabil. Sayangnya, manajemen MU ternyata tak bersikap sabar para Moyes.
“Saya sudah bertemu dia beberapa kali. Dia adalah pelatih yang luar biasa. Dari luar, dia memang terlihat hebat. Saya pikir dia memang membutuhkan waktu,” terang Klinsmann di laman Tribal Football, Jumat (25/4).
Klinsmann yakin, Moyes akan mengembalikan kejayaan MU jika memang diberi kesempatan. Pasalnya, Moyes dianggap sebagai pelatih yang memiliki kemampuan hebat meracik tim.
“Dia menjalani musim dengan skuat lama. Dia juga tak diberi beberapa transfer besar pada awal menangani tim. Perubahan tentu membutuhkan waktu. Reaksi saya adalah kekecewaan besar,” tegas Klinsmann. (jos/jpnn)
LOS ANGELES - Pemecatan yang dilakukan Manchester United terhadap David Moyes memantik reaksi Jurgen Klinsmann. Nahkoda timnas Amerika Serikat itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Marselino Ferdinan Menantikan Sentuhan Patrick Kluivert
- Arema vs Persib Bandung: Upaya Singo Edan Mematahkan Tren Minor
- Wakil Merah Putih yang Tersisa di Top 8 Indonesia Masters 2025, Asa Juara Terbuka
- Bangun SDM, Pertamina Mendukung Talenta Muda Berprestasi di Berbagai Bidang
- Kejutan Besar Terjadi di Semifinal Australian Open 2025
- Maratua Run 2025: Perkenalkan Surga Tersembunyi Kaltim Lewat Olahraga