KLM Mustika Tenggelam di Perairan Selayar

jpnn.com - SELAYAR - Kapal Layar Motor (KLM) Mustika Bahari tenggelam di perairan Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Senin (13/1). Tenggelamnya kapal ini diduga karena ombak yang tinggi disertai angin kencang.
Seperti yang dilansir FAJAR (JPNN Group), 15 orang awak kapal tersebut berhasil diselamatkan. Tim Satpolair (Satuan Polisi Air) Selayar dan SAR (Search dan Rescue) yang mendapat laporan tenggelamnya KLM Mustika Bahari langsung bergeak.
Koordinator Tim SAR Selayar, Wahid Jumadi mengatakan KLM Mustika Bahari tenggelam di perairan Desa Appatanah, Kecamatan Bontosikuyu, Selayar.
"Kapal tersebut tenggelam di perairan Bontosikuyu, Senin 13 Januari tadi pagi, akibat hantaman ombak," kata Wahid. (sbi/awa/jpnn)
SELAYAR - Kapal Layar Motor (KLM) Mustika Bahari tenggelam di perairan Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Senin (13/1). Tenggelamnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka