Kloning Plat Mobil Dinas Kapolres, Pengusaha Ini Diperiksa

jpnn.com - BATAM – Pengusaha developer di Kota Batam, Teddy Johanes akhirnya memenuhi panggilan penyidik Polresta Barelang. Ia diperiksa polisi lantaran memakai atribut polisi seperti lampu rotator, plat nomor yang persis sama dengan mobil dinas Kapolres, hingga baju polisi yang berpangkat Kombes.
Kapada penyidik, Teddy Johanes mengaku nekat mengenakan segala atribut itu tidak lain karena faktor kecintaannya terhadap polisi. “Dia memakai itu semua tidak lain karena kecintaannya sama polisi,” ungkap Kapolresta Barelang, Kombes Pol Helmy Santika, seperti dikutip dari batampos (Jawa Pos Group).
Lebih lanjut Helmy menerangkan bahwa semua orang boleh menunjukkan kecintaannya terhadap polisi. Namun, jika kecintaannya itu dengan memakai atribut polisi jelas salah.
“Dia cinta sama polisi, dan mungkin pengen dia juga ingin menjadi polisi. Hanya saja perwujudannya itu saja yang salah,” lanjutnya.
Sementara itu, saat ini Teddy telah dibebaskan dengan catatan tidak mengulangi perbuatannya, karena atas perbuatannya itu tidak menutup kemungkinan dapat merugikan orang lain.
“Dia hanya kita mintai keterangan dan membuat surat perjanjian bahwa dia tidak akan mengulangi perbuatannya,” pungkasnya.(egi/ray/jpnn)
BATAM – Pengusaha developer di Kota Batam, Teddy Johanes akhirnya memenuhi panggilan penyidik Polresta Barelang. Ia diperiksa polisi lantaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mahasiswa Imbau Masyarakat Jangan Terprovokasi Hoaks di Medsos
- Larang Angkutan Umum hingga Delman Mangkal di Jalur Mudik, Dedi Mulyadi Janjikan Uang
- Pramono Siap Membayar Biaya Kesehatan Warga Terdampak RDF Rorotan
- 80 Rumah di Lombok Tengah Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
- Bea Cukai Cegah Arak Ilegal Sebanyak Ini Beredar di Kediri, Begini Kronologinya
- 3.452 Aparat Turun Tangan dalam Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025