Klopp Ternyata Enggan Tukangi Tim Top
jpnn.com - DORTMUND – Klub-klub besar Eropa yang menginginkan jasa Jurgen Klopp harus siap-siap gigit jari. Pasalnya, mantan pelatih Borussia Dortmund itu enggan menukangi tim hebat.
Klopp saat ini masih vakum setelah lepas dari jabatannya sebagai head coach Drotmund. Namun, pelatih berkaca mata tersebut bakal kembali meneruskan profesinya musim mendatang.
“Tentu saja tidak ke klub besar. Ada proyek bagus lain yang sangat menarik, tim-tim yang membutuhkan bantuan,” terang Klopp pada Bild sebagaimana dilansir laman Goal, Minggu (6/9).
Klopp selama ini terus dikaitkan dengan Premier League. Pria 48 tahun tersebut dikabarkan bakal menjadi pengganti Brendan Rodgers di Liverpool atau Arsene Wenger di Arsenal.
“Saya memberi tahu, membaca dan bertemu banyak orang, ada banyak hal hebat yang menyenangkan. Saya tak kehilangan atmosfer sepakbola saat ini,” tegas Klopp. (jos/jpnn)
DORTMUND – Klub-klub besar Eropa yang menginginkan jasa Jurgen Klopp harus siap-siap gigit jari. Pasalnya, mantan pelatih Borussia Dortmund
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bursa Transfer Liga 1: Malut United dan Persita Menggebrak
- Malaysia Open 2025: Era Baru Dimulai, Indonesia Tak Disebut
- Ruben Amorim Pastikan MU Memperpanjang Kontrak Harry Maguire
- Valencia Vs Madrid: Bellingham Gagal Penalti, Gol Mbappe Batal, Vinicius Kartu Merah
- Valencia vs Madrid: Los Blancos Menang 2-1, Makin Kukuh di Puncak Klasemen
- Keran Poin Macet, Jakarta Bhayangkara Mengawali Proliga 2025 dengan Kekalahan