Klose Ungkapkan Kekecewaan di Lazio

jpnn.com - ROMA - Miroslav Klose kembali mengungapkan kekecewaannya selama membela Lazio. Penyerang veteran asal Jerman itu mengaku frustrasi dengan minimnya kesempatan bermain yang didapatnya.
Klose mengaku ingin terus bermain untuk tim berjuluk Elang Roma itu. Nyatanya, mantan penyerang Bayern Muenchen itu malah menjadi penghangat bangku cadangan di Lazio.
“Saya tak bisa mengatakan puas dengan kesempatan bermain yang saya miliki. Jika saya bermain kurang dari 45 menit, saya tak akan pernah bisa mencapai kebugaran,” terang Klose di laman Calcio 24, Senin (29/12).
Meski begitu, Klose mengaku tak akan meninggalkan rival abadi AS Roma itu pada bursa transfer musim dingin mendatang. Klose hanya berharap bisa mendapat kesempatan bermain lebih banyak lagi.
“Saya memperpanjang kontrak karena ingin bermain. Saya yakin bisa membantu tim. Agar bisa kembali tajam, saya harus bermain minimal dua atau tiga laga secara beruntun,” tegas Klose. (jos/jpnn)
ROMA - Miroslav Klose kembali mengungapkan kekecewaannya selama membela Lazio. Penyerang veteran asal Jerman itu mengaku frustrasi dengan minimnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Basket Putri Indonesia Harus Berbenah Menjelang FIBA Women’s Asia Cup 2025
- Amorim Dukung Maguire kembali Memperkuat Timnas Inggris
- Rehan/Gloria Belum Puas Finis Sebagai Runner up di German Open 2025
- Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Sulit Berkata
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?
- Madura United vs PSM: Kans Sape Kerrab Lepas dari Zona Merah