Kloter Haji Terakhir Tiba di Tanah Air
312 Jemaah Wafat , 9 Masih Dirawat
Jumat, 01 Januari 2010 – 20:15 WIB
Kloter Haji Terakhir Tiba di Tanah Air
Sementara Sekretaris Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), Abdul Ghafur Djawahir, menambahkan, jemaah yang wafat pada musim haji ini sebanyak 312 orang. Jumlah itu lebih sedikit dibanding tahun lalu yang mencapai 498 orang wafat. Jemaah yang meninggal di tanah suci sudah dikebumikan di tanah suci.
Baca Juga:
Selain jemaah yang sudah kembali ke tanah air dan jemaah yang meninggal, ada pula jemaah yang sakit. “Jemaah yang masih dirawat di tanah suci jumlahnya sebanyak sembilan orang. Mereka yang dirawat di Mekah sebanyak 7 orang dan di Madinah ada 2 orang. Perawatan mereka di tanah suci dan kepulangan mereka hingga tanah air menjadi tanggung jawab pemerintah Indonesia ,” kata Ghafur.
Jemaah yang wafat di tanah suci, seperti dirilis media center haji, mayoritas jemaah yang sudah berusia lanjut. Penyakit yang diderita beragam, namun paling dominan penyakit gangguan pernafasan dan pencernaan, meskipun ada pula penyakit jantung. Beberapa nama terakhir yang meninggal, yaitu Sarni binti Kosim (60) asal Purwakarta, Nursiah binti Kasau (47) asal Awatanae, Suteja bin Muhammad Nuh (61) asal Jakarta.(gus/JPNN)
JAKARTA - Kelompok terbang (kloter) terakhir jemaah haji asal Indonesia, hari ini tiba di tanah air. Jemaah yang tiba di bandara internasional Soekarno-Hatta
Redaktur & Reporter : Antoni
BERITA TERKAIT
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang