Klub Ini Mulai Kenalkan Zidane ke Suporternya
jpnn.com, PEKANBARU - PSPS Pekanbaru masih berencana menambah amunisi di jendela transfer Liga 2 musim ini.
Rencananya, PSPS bakal mendatangkan pemain belia Riza Alvin Zidane, setelah sebelumnya sukses boyong Victor Pae dan Zumafo Epandi Herman.
Bahkan, nama Alvin Zidane sudah mulai dikenalkan PSPS ke suporternya melalui akun instagramnya, Rabu (12/7) kemarin.
Namun hingga kini, manajemen PSPS belum mengungkapkan kapan penandatanganan kontrak ketiga pemain tersebut akan dilakukan.
Meskipun ketiganya sudah mulai berlatih rutin sejak pekan lalu bersama skuad Asykar Bertuah. Diperkirakan ketiga pemain mulai diperkenalkan secara resmi saat laga Sabtu nanti di Stadion Utama Riau.
Karena inilah momen yang tepat untuk memperkenalkan pemain kepada para pendukung dan penonton yang datang pada laga melawan PS Timah Babel tersebut. Karena setelah itu mereka mulai bersaing untuk mendapatkan tempat di skuad utama agar bisa turun diputaran kedua nanti.
Terkait jumlah pemain yang akan didatangkan, Asisten Manajer PSPS Dian Eka Putra mengaku PSPS masih membutuhkan tambahan pemain. Karena ini permintaan dari Pelatih PSPS Philep Hansen Maramis. Apalagi beberapa pemain bakal hengkang atau tidak bisa diturunkan lagi akibat cedera
"Kita masih akan datangkan pemain lagi di jendela transfer ini. Beberapa pemain sudah kita pantau. Jumlah yg kita datangkan ini masih sepadan dengan jumlah pemain yang tidak bisa lagi memperkuat PSPS," ujar Dian seperti dilansir Riau Pos (Jawa Pos Group) hari ini.
PSPS Pekanbaru masih berencana menambah amunisi di jendela transfer Liga 2 musim ini.
- PSKC Cimahi Lepas Matheus Silva Menjelang Playoff 8 Besar Liga 2, Singgung Profesionalitas
- PSKC Cimahi Masuk 8 Besar Liga 2, Kas Hartadi Puji Kekompakan Tim
- Liga 2: PSIM Jogja Usung Misi Besar Hadapi Persipa Pati
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- Persiraja Banda Aceh Taklukkan PSKC Cimahi 3-0, Akhyar Ilyas: Fantastis!
- Liga 2: Gol Cepat Persiraja Membuat PSKC Tumbang