Klub ISL Tolak Permintaan Menpora
Dana Timnas Dipastikan Makin Seret
Senin, 12 November 2012 – 04:24 WIB

La Nyalla Matalitti. Foto: Hendra Eka/Jawa Pos
JAKARTA - PSSI versi La Nyalla Mattalitti akhirnya mengumumkan secara resmi jawaban terhadap surat dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora ) Andi Mallarengeng.
Permintaan dari Menpora untuk melepas pemain Indonesia Super League (ISL) ke pemusatan latihan Timnas Piala AFF 2012 akhirnya ditolak usai diputuskan dalam rapat Exco PSSI Nyalla, Sabtu (10/11) malam.
Tigor Shalom Boboy, acting Sekjen PSSI Nyalla, menjelaskan bahwa keputusan itu telah menjadi keputusan bersama klub-klub ISL. "Kami sudah melakukan kordinasi dengan klub-klub yang pemainnya dipanggil ke ISL, maka hari ini kami putuskan untuk tidak memenuhi permintaan Menpora," katanya, Minggu (11/11).
Alasan utama yang membuat PSSI Nyalla tidak mengindahkan permintaan Menpora adalah karena pemanggilan tidak dilakukan melalui kesepakatan di Joint Committee (JC). Selain itu, dalam penentuan pelatih Timnas pun tidak ada pembicaraan di tataran JC, terlebih dalam upaya rekonsiliasi terakhir tak membuahkan hasil.
JAKARTA - PSSI versi La Nyalla Mattalitti akhirnya mengumumkan secara resmi jawaban terhadap surat dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora ) Andi
BERITA TERKAIT
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark
- Kesatria Bengawan Solo Rekrut Milos Pejic untuk Mewujudkan Target Juara IBL 2025