Klub Peserta Kompetisi PSSI Mulai Berontak

Klub Peserta Kompetisi PSSI Mulai Berontak
Klub Peserta Kompetisi PSSI Mulai Berontak
JAKARTA - Hari ini, rencananya Komite Kompetisi PSSI akan mengumumkan hasil verifikasi yang dilakukan Rabu (21/9) lalu. Namun menjelang pengumuman dilakukan, penolakan terhadap penambahan peserta kompetisi ISL dari 18 menjadi 24 makin kencang.

       

Jamal AL Rasyid, manajer Persiba Balikpapan menyatakan jika hal itu akan menambah beban keuangan klub peserta. "Ini dipaksakan. Kami menunggu reaksi dari klub-klub lain," cetus Jamal.

     

Delta Putra Sidoarjo (Deltras ) juga tidak terima dengan keputusan itu. "Karena, tampaknya pengurus PSSI terlalu memaksakan untuk melibatkan enam klub itu. Ini yang bagi kami sangat tidak wajar. Apalagi, untuk rasionalisasi yang dipakai PSSI adalah klub-klub tersebut punya sejarah panjang dalam persepak bolaan Indonesia," keluh sekretaris Deltras, Achmad Zaini.

Dengan begitu, dia berharap agar otoritas tertinggi sepak bola tanah air itu memikirkan kembali format kompetisi. Karena, keputusan yang diambil oleh PSSI tersebut bakal menjadi preseden buruk bagi dunia persepakbolaan tanah air.

JAKARTA - Hari ini, rencananya Komite Kompetisi PSSI akan mengumumkan hasil verifikasi yang dilakukan Rabu (21/9) lalu. Namun menjelang pengumuman

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News