KM Kasih Abadi Tenggelam di Muara Digoel
Ribuan Sak Semen dan 1 Unit Mobil Ikut Karam
Selasa, 19 April 2011 – 02:00 WIB

KM Kasih Abadi Tenggelam di Muara Digoel
MERAUKE - Kecelakaan Laut dialami KM Kasih Abadi di Muara Kali Digoel, Kabupaten Mappi. Kapal dengan kapasitas 500 GT tersebut sedang membawa bahan bangunan berupa ribuan sak semen dan 1 unit mobil dari Surabaya dengan tujuan Tanah Merah, Kabupaten Boven Digoel, tenggelam saat akan memasuki Muara Kali Digoel tersebut, Selasa (12/4) lalu pekan kemarin. Tidak ada korban jiwa, karena 15 ABK kapal tersebut seluruhnya selamat. KM Kasih Abadi merupakan kapal barang yang saat itu sedang membawa bahan bangunan berupa semen dan sebuah mobil dengan tujuan Tanah Merah. "Tidak ada korban jiwa karena dari 15 ABK yang ada di atas kapal termasuk kapten kapalnya semuanya selamat. Namun semen yang dibawa menjadi batu," terangnya. Sampai saat jelas Kapolres, posisi kapal masih berada di TKP.
Kapolres Mappi, AKBP Albert Papare, SIK, ketika dicegat Cenderawasih Pos saat di Merauke, Senin (18/4) terkait dengan informasi tenggelamnnya kapal barang (Cargo) KM Kasih Abadi tersebut, membenarkan.
Menurut Albert, kapal tersebut tenggelam saat berada di muara Kali Digoel. "Muara Kali Digoel itu masih masuk wilayah Merauke. Dan saat tenggelam sudah dilaporkan ke kita," terangnya.
Baca Juga:
MERAUKE - Kecelakaan Laut dialami KM Kasih Abadi di Muara Kali Digoel, Kabupaten Mappi. Kapal dengan kapasitas 500 GT tersebut sedang membawa
BERITA TERKAIT
- BAZNAS Bantu Kemandirian Ekonomi Ponpes Melalui Program Zmart
- Dandim Singkawang Bakal Tindak Tegas Anggota Terlibat Aktivitas Ilegal
- Wali Kota Agustina Pastikan Penanganan Banjir jadi Prioritas Utama
- Wamentan: Operasi Pasar di Jateng Pastikan Sembako Murah Jelang Lebaran
- Pencuri Motor di Indralaya Ini Ditangkap Polisi
- 8 Pelaku Penggelapan Mobil Rental di Bandung Akhirnya Ditangkap