KM Kelud Paling Diminati
jpnn.com - JAKARTA - KM Kelud menjadi kapal paling diminati dalam rute Batam-Medan pada hari pertama Angkutan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017, Minggu (18/12).
"KM Kelud mengangkut penumpang terbanyak pada hari pertama angkutan Natal Tahun Baru Minggu (18/12).
Angkutan Natal Tahun Baru akan berlangsung 18 Desember hingga 8 Januari 2017.
"Total penumpang KM. Kelud yang turun di Pelabuhan Belawan mencapai 3.004 penumpang. KM Kelud besok akan kembali berangkat ke Batam jam 10 pagi dan balik ke Batam-Tanjung Balai-Belawan," kata Manager Komunikasi dan Hubungan Kelembagaan Pelni Akhmad Sujadi.
Di mana penumpang KM Kelud naik signifikan pada hari biasa bulan ini sebanyak 1.204 orang. Jumlah ini naik 1.800 orang atau sebanyak 136 persen.
"KM Kelud menjadi pilihan utama warga Tanjung Balai, Medan pada angkutan Natal Tahun Baru. Kapal yang mengambil rute Tanjung Priok-Batam-Tanjung Balai-Belawan ini berlayar secara tetap di wilayah barat Indonesia," tutur Sujadi.
Laporan KM Gunung Dempo Makassar-Manokwari naik 611 orang. KM Sinabung Sorong-Manokwari naik 914 orang.
"Semua terangkut dari 26 kapal penumpang yang dioperasikan semua kapal dalam kondisi baik dan umumnya masih dalam perjalanan di tengah lautan. Pelabuhan Makasar dan Sorong pada Natal menjadi dua sentral pelabuhan yang kapasitas penumpangnya cukup tinggi," kata Sujadi.(chi/jpnn)
JAKARTA - KM Kelud menjadi kapal paling diminati dalam rute Batam-Medan pada hari pertama Angkutan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017, Minggu (18/12).
- Tingkatkan Dana Murah, BTN Gandeng UPN Veteran Yogyakarta
- PPN 12 Persen Tidak Berpihak kepada Rakyat, Tolong Dibatalkan
- Gen Z Perlu Penguatan Literasi Keuangan, Biar Enggak FOMO
- Lewat Program SGSP, SIG Tingkatkan Kesejahteraan Petani di Rembang
- Mebiso Masuk Nominasi IKMA Awards 2024
- Pertahankan Status Whitelist Bendera RI, BKI Ajak Stakeholders Pelayaran Indonesia Tingkatkan Kualitas Kapal