KMP Beri Kuasa untuk Demokrat Pimpin MPR

KMP Beri Kuasa untuk Demokrat Pimpin MPR
Wakil Ketua DPR RI asal Partai Gerindra Fadli Zon. Foto: ist

jpnn.com - JAKARTA - Koalisi Merah Putih (KMP) sepertinya belum puas usai bagi-bagi kursi pimpinan DPR RI. Koalisi yang di parlemen terdiri dari fraksi Gerindra, PPP, PKS, PAN, Golkar dan ditemani oleh Fraksi Partai Demokrat itu, disebut sudah punya ancang-ancang akan menduduki kursi pimpinan MPR.

Wakil Ketua DPR RI asal Partai Gerindra Fadli Zon memberi isyarat koalisi pengusung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa saat Pilpres 2014 kemarin tersebut, sudah punya jagoan siapa yang akan menjadi ketua MPR.

"Koalisi Merah Putih sudah punya rumusan pimpinan MPR periode 2014-2019. Dalam rancangan kawan-kawan, ketua MPR akan berasal dari Partai Demokrat," ujar Fadli seperti dalam sebuah wawancara di sela-sela acara potong kurban di gedung parlemen, Jakarta, Minggu (5/10).

Namun Fadli Zon mengakui, sejauh ini belum ada pihak Demokrat mengusulkan nama kadernya kepada KMP. "Yang jelas KMP akan berabgi pern sepeti menyusun struktur pimpinan DPR.

Untuk Wakil Ketua MPR, lanjut Fadli, bakal terwakili dari beberapa partai, termasuk unsur DPD. "Nanti kita lihat besok (Senin, 6/10), bagaimana rapat konsultasi dan bagaimana hasilnya," tandasnya.

Seperti diketahui, pemilihan pimpinan MPR RI ini dijadwalkan akan digelar Senin (6/10). (adk/jpnn)


JAKARTA - Koalisi Merah Putih (KMP) sepertinya belum puas usai bagi-bagi kursi pimpinan DPR RI. Koalisi yang di parlemen terdiri dari fraksi Gerindra,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News