KMP Masuk Kabinet, Ini Kata Ical
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie tidak mempersoalkan jika ada anggota Koalisi Merah Putih (KMP) yang masuk ke dalam kabinet. Dia justru memandang hal tersebut sebagai sesuatu yang positif.
"Semua orang yang diajak memberikan kontribusi untuk negeri ini kenapa tidak," kata pria yang akrab disapa Ical itu di Jakarta, Sabtu (4/7) malam.
Golkar sendiri, menurutnya, siap menyumbang kader untuk jadi pembantu presiden. Dengan catatan, hal itu memang menjadi keinginan dari Presiden Jokowi sendiri.
Namun, lanjut Ical, sampai saat ini belum ada tawaran kepada Golkar untuk masuk kabinet. Dia pun mengaku tidak akan kecewa jika ternayata Presiden Joko Widodo tidak mengajak Golkar.
"Sekarang juga bagus. Kami juga menberikan kontribusi dan pembicaraan-pembicaraan yang menyangkut program pemerintah yang baik," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie tidak mempersoalkan jika ada anggota Koalisi Merah Putih (KMP) yang masuk ke dalam kabinet. Dia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers