KMP Ravelia Karam: Nakhoda, Ibu dan Anak Masih Dicari
jpnn.com - BANYUWANGI - Bupati Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas memastikan evakuasi KMP Ravelia 2 yang karam dalam perjalanannya dari Gilimanuk ke Ketapang, Jumat (4/3) siang masih terus berjalan.
Sejauh ini, 71 orang sudah dievakuasi. "Saat ini proses evakuasi masih dilangsungkan. Semua sumber daya kami kerahkan. 71 Orang sudah dievakuasi. Nakhoda, mualim 1, ibu dan anak masih dicari," ujar Abdullah di @a_azwarnas, sesaat lalu.
Sebelumnya diberitakan, Ravelia 2 mengalami kebocoran, dan kemudian posisi kapal miring dan sekitar pukul 13.10 sudah tenggelam. Kapal ini mengangkut 2 unit truk besar, 1 unit pick up, 4 unit tronton, 18 unit truk sedang dan 4 kendaraan kecil. Total 25 unit.
Upaya penyelamatan dan evakuasi sedang dilakukan oleh sejumlah kapal motor, nelayan, 2 Patkamla dan 1 perahu karet KAL TNI AL, kapal patroli Polair, dan kapal-kapal nelayan. (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan