KMP Rumuskan Penggunaan Hak Interpelasi Siang Ini
jpnn.com - JAKARTA - Fraksi-fraksi yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) di DPR siang ini akan menggelar rapat untuk merumuskan penggunaan hak interpelasi menyikapi kenaikan harga BBM subsidi.
"Nanti pukul dua siang, kita rapat bersama di sini (ruang Fraksi Golkar) untuk membahas penggunaan hak interpelasi," kata Sekretaris Fraksi Partai Golkar di DPR Bambang Soesatyo di DPR, Senin (24/11).
Menurut politikus yang akrab disapa Bamsoet itu, fraksi di KMP solid untuk mendukung penggunaan hak interpelasi. Bahkan mereka sudah menggelar rapat pendahuluan menyusun redaksional dan argumentasi penggunaan hak tersebut.
Bamsoet menegaskan hak interpelasi akan selesai jika DPR merasa puas dengan penjelasan pemerintah. Dengan begitu hak angket tidak akan digunakan.
Pihaknya menggarisbawahi, hak interpelasi digunakan DPR sebagai bentuk pengawasan terhadap pemerintah yang tidak punya alasan jelas menaikkan harga BBM.
"Ini kegaduhan yang diciptakan pemerintah sendiri. Kami harap teman-teman dari luar KMP juga mendukung digunakannya hak interpelasi," tandasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Fraksi-fraksi yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) di DPR siang ini akan menggelar rapat untuk merumuskan penggunaan hak interpelasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jenderal Polri Menjamin Penanganan Kasus Penembakan Siswa Semarang Transparan
- Katarina Minta Jaksa Segera Eksekusi Pelaku Pemalsuan Akta Setelah Kasasi Dikabulkan
- Pensiunan Notaris Diduga Dikriminalisasi dengan Sengketa Perdata yang Dipidanakan
- Kebakaran Melanda Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, Ini Dugaan Penyebabnya
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga