KNASN dan FHK2I Siapkan Demo Lebih Besar Lagi
jpnn.com, JAKARTA - Komite Nasional Aparatur Sipil Negara (KNASN) dan Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) sudah menyiapkan aksi demo yang lebih besar lagi.
Ini bila Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Asman Abnur tidak merespon permintaan honorer dan pegawai non PNS untuk merevisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Jika MenPAN-RB sebagai leading sector kepegawaian negara tidak merespon aspirasi pegawai non PNS maka KNASN dan FHK2I akan demo kembali dengan massa lebih besar," kata Ketua Umum KNASN Mariani di sela-sela demo lanjutan pada Kantor KemenPAN-RB, Rabu (2/5).
Dia menegaskan ini bukan gertak sambal. Sebab, 2018 merupakan tahun terakhir penentuan nasib honorer dan pegawai non-PNS.
Apalagi tidak ada jaminan bila tahun depan akan ada pengangkatan CPNS bagi honorer dan pegawai non PNS.
"Regulasinya harus ada tahun ini. Kalau ada regulasi nasib kami sudah jelas dan tidak terkatung-katung," tegasnya.
Hal sama diungkapkan Koordinator Wilayah (Korwil) FHK2I Jawa Barat Iman Supriatna.
Tahun ini adalah penentu nasib honorer dan pegawai non-PNS. Bila regulasi tidak ditetapkan tahun ini, jadi pertanda buruk bagi mereka.
Pada 2018 merupakan tahun terakhir penentuan nasib honorer dan pegawai non-PNS.
- Banyak Honorer K2 Nakes Lulus Seleksi PPPK, 7 Hari Lagi Pemberkasan NIP
- Amaden: Angkat Seluruh Honorer K2 PPPK di 2023, Cukup Seleksi Administrasi
- Penghapusan Honorer: Sikap Bupati Ini Tegas, Semoga MenPAN-RB Membaca
- Tinggal 3 Bulan Lagi, Koordinator FHK2I Tetap Optimistis Tahun Ini Terima SK PPPK
- 5 Berita Terpopuler: Wajib Dibaca PNS, Kabar Gembira untuk Honorer, Gubernur Gorontalo Pusing
- Kebijakan Pemerintah Plinplan, Honorer K2 Bergejolak Ingin Demo Lagi