KNKT Telisik Posisi AirAsia QZ 8501 saat Menyentuh Air

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Investigasi Air Asia yang ditunjuk oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Mardjono Siswosuwarno tengah mendalami kemungkinan lain penyebab jatuhnya pesawat naas itu.
Akademisi asal Instittut Teknologi Bandung (ITB) itu tengah berada di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah (Kalteng) untuk meneliti puing-puing pesawat Air Asia QZ 8501.
"Sedang mengumpulkan data-data pendukung saja. Melihat potongan atau apa puing-puing ekor," urainya.
Dari potongan-potongan tersebut, lanjut dia, akan dapat diketahui posisi jatuhnya pesawat atau bagaimana cara pesawat menyentuh air.
Dengan demikian, akan dapat disingkronkan dengan data dari Black Box untuk mengetahui kondisi pesawat saat terbang.
Saat ditanya apa yang telah ia peroleh, Mardjono enggan membeberkan. Ia mengatakan, penjelasan sementara terkait hasil investigasi akan diberikan oleh pihak KNKT pada Senin (26/1) depan.
Kendati demikian, ia menekankan bahwa tidak akan ada penjabaran terkait hasil rekaman dari CRV. "Tunggu saja," tegasnya.
Untuk saat ini sendiri, fokus penyelidikan tengah diarahkan pada sistem pesawat dan reaksi pilot akan cuaca buruk.
JAKARTA - Kepala Investigasi Air Asia yang ditunjuk oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Mardjono Siswosuwarno tengah mendalami
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI