KNPI Optimistis Zainudin Amali Mampu Bawa Perubahan di Kemenpora

jpnn.com, JAKARTA - Zainudin Amali kini resmi menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Berlatar belakang sebagai seorang organisatoris yang sudah malang melintang di berbagai organisasi dari tingkat kepemudaan hingga partai politik, Zainudin diyakini mampu membawa perubahan ke arah lebih baik.
Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama optimistis Zainudin mampu menerjemahkan keinginan Presiden Jokowi untuk membenahi dunia olahraga Indonesia, khususnya persepakbolaan tanah air.
“Kami yakin beliau mampu menambah prestasi dunia olahraga untuk kemajuan Indonesia,” kata Haris kepada wartawan di Jakarta, Kamis (24/10).
Selain itu, dengan cukup matangnya Zainudin Amali dalam berorganisasi, diyakini juga mampu menyelesaikan dualisme kepengurusan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI). “Saya yakin Zainudin Amali bisa menyelesaikan persoalan KNPI,” ujarnya.
Haris mengenal Zainudin sebagai seorang yang selalu tegak lurus dalam berorganisasi, pasti tahu mana kepengurusan KNPI yang sudah sesuai dengan AD/ART dan mana yang tidak.
“Beliau (Zainudin Amali, red) sangat paham dan memantau dunia kepemudaan, bagaimana kongres ke-15 DPP KNPI dan saya yakin Bang Zainudin bisa tegak lurus kepada kebenaran,” tandas Haris. (cuy/jpnn)
KNPI yakin Zainudin Amali mampu menerjemahkan keinginan Presiden Jokowi untuk membenahi dunia olahraga Indonesia, khususnya persepakbolaan tanah air.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Menpora Ajak Pemuda Jadikan Idulfitri Momentum Evaluasi Diri
- Menpora Dito Lepas 500 Pemudik dalam Program Mudik Gratis MS Glow 2025
- Viral Dugaan Penghinaan pada Habib Idrus, DPP KNPI: Ini Ramadan, Seharusnya Menebarkan Kedamaian
- Tokoh Olahraga hingga Anggota DPR Hadiri Bukber Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Dampingi Presiden Prabowo Serahkan Zakat Kepada Baznas di Istana Negara