Koalisi Merah Putih: Kami Solid di Luar Pemerintahan
jpnn.com - SELAIN mengakui dan menerima kekalahan, semua partai pendukung pasangan Prabowo-Hatta menyatakan bahwa koalisi Merah-Putih akan terus solid. Bahkan, Partai Golkar, Gerindra, PKS, PPP, PAN dan PBB mengisyaratkan akan berada di jalur oposisi.
"(Kami) solid di luar pemerintahan," kata Sekjen Partai Golkar Idrus Marham saat menggelar konferensi pers pascaputusan MK di Hotel Grand Hyatt, Kamis (21/8). Ya, beberapa saat setelah MK memutuskan untuk menolak seluruh gugutan pilpres yang diajukan kubu Prabowo-Hatta, semua partai pendukungnya menggelar konferensi pers.
Dalam konferensi pers itu, koalisi Merah-Putih, pengusung Prabowo-Hatta mengakui kekalahannya. Juru bicara koalisi Merah-Putih Tantowi Yahya juga mengucapkan terima kasih kepada para pendukung capres pasangan nomor 1 satu.
Selain itu, Tantowi juga mengisyaratkan bahwa koalisi Merah Putih akan berada di luar pemerintahan. "Kami akan terus mengawal walau berada di luar pemerintahan," kata Tantowi yang didampingi semua sekjen partai pengusung Prabowo-Hatta.
"Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga indonesia," imbuh Tantowi. (mas/jpnn)
SELAIN mengakui dan menerima kekalahan, semua partai pendukung pasangan Prabowo-Hatta menyatakan bahwa koalisi Merah-Putih akan terus solid.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kanwil Bea Cukai Jatim I Musnahkan Rokok & Miras Ilegal Senilai Miliaran, Tuh Lihat!
- ASABRI Jamin Para Purnawirawan Bisa Menikmati Masa Purnabakti dengan Tenang
- Raffi Ahmad Belum Lapor LHKPN, KPK Bereaksi
- Viral Pria di Surabaya Suruh Siswa Sujud dan Menggonggong, Ini Analisis Reza Indragiri
- Paman Birin Mundur, Pemerintah Tunjuk Sosok Ini Sebagai Plt Gubernur Kalsel
- Kunker ke Desa Budo, Dirjen Bina Pemdes Ajak Semua Pihak Berkolaborasi untuk Memajukan Desa