Koalisi PDIP Tak Hanya Diputuskan Sekjen atau Ketum

jpnn.com - JAKARTA- Bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan, Joko Widodo terkesan sudah percaya diri bahwa Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan bergabung dengan partainya untuk menghadapi Pilpres 9 Juli nanti.
"Bisa keduanya (bergabung dengan PDIP)," singkat Jokowi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, seperti dilansir dari Rakyat Merdeka (Grup JPNN), Senin (28/4).
Jokowi juga menilai, keputusan koalisi dengan dua partai Islam itu tidak hanya ditentukan oleh Sekjen atau Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri saja. "Nunggu rapat pimpinan PDIP kan musyawarah. Ada mekanisme musyawarahnya," simpul Jokowi.
Selama punya tujuan yang sama, lanjutnya, PDIP terbuka untuk berkoalisi dengan PPP dan PKB. Namun ia tak menyebut kesamaan tujuan yang dimaksudkannya. "Sangat bergantung pada kesamaan langkah," pungkasnya. (wid)
JAKARTA- Bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan, Joko Widodo terkesan sudah percaya diri bahwa Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya