Kobe-Nash Cedera, Lakers Bahaya
Sabtu, 30 Maret 2013 – 08:01 WIB
Sementara, rasa waswas yang lebih besar dialamatkan pada kondisi Nash. Cedera itu sudah didapatnya Senin (25/3) saat Lakers menghadapi Golden State Warriors. Sempat tampil habis-habisan menghadapi Minnesota Timberwolves Rabu (27/3), rasa sakit muncul lagi.
Baca Juga:
"Itu (cedera) saya dapatkan ketika bertanding melawan Golden State, paha saya sakit sekali waktu itu. Saya mencoba untuk tak menghiraukannya saat pertandingan melawan Minnesota namun ternyata cedera itu bertambah parah," ujar Nash.
Saat melawan Bucks, Nash sebenarnya tidak diperbolehkan bermain oleh pelatih fisik tim, Gary Vitti. Namun Nash memaksakan diri hingga akhirnya terpaksa berhenti pada kuarter ketiga. "Saya ingin tetap bermain, tetapi pelatih Mike D"Antoni dan Vitti sepertinya berpikir untuk tidak mengambil risiko agar cedera saya tidak semakin parah,"lanjut Nash.
Pelatih Mike D"Antoni pun mengakui hal tersebut. Dia mengungkapkan tidak ingin mengambil risiko memainkan Nash lebih lama. "Saya hanya tidak sampai hati membiarkannya melanjutkan pertandingan. Dia ingin kembali tapi itu sungguh tidak baik baginya," ujar D"Antoni. (ady/ang)
MILWAUKEE - Belum ada jaminan kuat bagi Los Angeles Lakers untuk lolos ke playoff dari wilayah barat NBA musim ini. Mereka masih terdampar di posisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM
- 5 Gol Mewarnai Barito Putera Vs Persija Jakarta, Madura United Menang