Kobe Sudah Jalani Scrimmage Game
jpnn.com - LOS ANGELES - Harapan fans Los Angeles Lakers menyaksikan comeback megabintang Kobe Bryant tampaknya bakal segera terealisasi. Pasalnya, pemain berjuluk Black Mamba tersebut terus menunjukkan kondisi yang menggembirakan.
Selasa (3/12) malam waktu setempat, Kobe sudah menjalani scrimmage game bersama rekan-rekannya. Saat itu, sang golden boy bermain dalam durasi 30-45 menit. Hal itu tentu menjadi kabar yang sangat menggembirakan bagi Lakers.
Selama ini, Lakers memang sudah menunggu comeback Kobe. Pemain berusia 35 tahun tersebut sudah absen selama delapan bulan karena mengalami cedera Achilles parah. Yang lebih menggembirakan, guard Steve Nash juga sudah mulai berlatih.
“Ini merupakan hari yang sangat menggembirakan untuk kami. Kami akan melihat bagaimana kondisinya. Namun, hari ini merupakan sebuah lompatan besar untuk kami dan Kobe,” terang pelatih Lakers, Mike D’Antoni sebagaimana dilansir laman ESPN, Rabu (4/12).
Dengan kemajuan pesat itu, fans tentu berharap Kobe bisa segera berjibaku di atas lapangan. Kabarnya, Kobe bakal segera comeback ketika Lakers bersua Sacramento Kings, Sabtu (7/12) mendatang. Namun, D’Antoni memilih berteka-teki.
“Kami tak ingin memaksakan diri. Kami tidak tahu. Kami akan melihat apakah dia mampu atau tidak. Namun, seperti yang saya bilang, semuanya berjalan bagus.Dia adalah Kobe. Latihan akan sangat berbeda dengan pertandingan untuknya,” tegas D’Antoni. (jos/jpnn)
LOS ANGELES - Harapan fans Los Angeles Lakers menyaksikan comeback megabintang Kobe Bryant tampaknya bakal segera terealisasi. Pasalnya, pemain berjuluk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri
- Liga Champions: Bayern Muenchen Menang Tipis atas PSG, Kim Min-jae jadi Pahlawan Kemenangan
- Liga Champions: Panggung Tim Tamu Menghancurkan Tuan Rumah
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran