Kodam VI/Mulawarman Bangun Posko Pengamanan Sementara di IKN Nusantara

jpnn.com, PENAJAM PASER UTARA - Jajaran Kodam VI/Mulawarman membangun posko pengamanan di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.
Posko pengamanan di kawasan objek vital nasional itu dibangun seusai Presiden Jokowi melaksanakan ritual penyatuan tanah dan air dari penjuru negeri bersama 34 gubernur.
Posko pengamanan dibangun Kodam VI/Mulawarman di atas bekas lokasi berkemah Presiden Jokowi bersama para menteri, pada Senin, 15 Maret 2022 lalu.
Di atas lokasi itu pula nantinya akan dibangun Istana Negara.
Oleh sebab itu, Kodam VI/Mulawarman membentuk satuan tugas guna melakukan pengamanan saat proses pembangunan.
"Posko ini tidak permanen, kami bangun menggunakan kontainer karena di sini nanti akan dibangun Istana Negara," ungkap Panglima Kodam VI/Mulawarman Mayor Jenderal TNI Teguh Pudjo Rumekso melalui rilisnya kepada JPNN.com, Rabu (6/4).
Mayjen Teguh menjelaskan posko tersebut juga digunakannya untuk berkantor selama berlangsungnya pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN Nusantara.
Tugas Kodam VI/Mulawarman ialah mengamankan kawasan IKN Nusantara dari ragam masalah dan gangguan.
Kodam VI/Mulawarman bentuk satuan tugas dan bangun posko pengamanan sementara di titik nol IKN Nusantara.
- Mabes TNI Tuding KKB yang Bantai Pendulang Emas Lakukan Propaganda
- Ada Isu IKN Mangkrak, Rudy Mas'ud Diam-Diam Mengecek ke Lokasi
- Hadiri Acara Prapelepasliaran Orang Utan, Menhut: Jadi Ajang Evaluasi Kinerja
- PSI Membela Teddy Indra Wijaya
- PSI Nilai Kenaikan Pangkat Letkol Teddy Bukan Hasil Intervensi Politik
- Agung Wicaksono Apresiasi Kolaborasi Pertamina & Bakrie Group untuk IKN