Kodim di Sarang KKB Terima Penghargaan Tertinggi Negara dari Presiden Jokowi
Senin, 07 Oktober 2024 – 06:19 WIB

Dandim 1714/Puncak Jaya Letkol Inf Irawan Setia Kusuma saat memegang bendera petaka Kodim 1714/Puja saat puncak perayaan HUT TNI di Jakarta. Foto: Pendam Kodam XVII/Cenderawasih.
jpnn.com - Kodim 1714/Puncak Jaya menjadi salah satu satuan penerima penghargaan tanda kehormatan Samkarya Nugraha yang diberikan secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.
Pemberian penghargaan ini disamatkan pada puncak perayaan HUT TNI ke 79 di Lapangan Monas Jakarta pada 5 Oktober 2024 kemarin.
Tanda kehormatan Samkarya Nugraha kepada Kodim 1714/Puncak Jaya karena dinilai memiliki dedikasi, kinerja, dan pengabdian dengan sederet prestasi gemilang khusus dalam tugas teritorial, penggalangan serta perbantuan kepada pemerintah untuk program pembangunan.
Dandim 1714/Puncak Jaya Letkol Inf Irawan Setia Kusuma sangat bangga atas pemberian penghargaan tertinggi negara kepada satuan yang dipimpinnya itu.
Kodim 1714/Puncak Jaya menjadi salah satu satuan penerima penghargaan tanda kehormatan Samkarya Nugraha
BERITA TERKAIT
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB