KOI Bantah Dapat Mandat dari AFC dan FIFA
Kamis, 17 Januari 2013 – 17:43 WIB

KOI Bantah Dapat Mandat dari AFC dan FIFA
JAKARTA - Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Rita Subowo membantah dirinya sudah mendapat mandat dari Asian Football Confederation (AFC) untuk menyelesaikan konflik sepakbola Indonesia. Menurutnya, langkah yang ia lakukan adalah menjadi mediator untuk mempertemukan PSSI dan KPSI dengan AFC. Ia juga membantah bahwa AFC memberikan jaminan Indonesia tidak akan dikenai sanksi FIFA. Rita menyatakan, sanksi akan diberikan jika PSSI tidak melaksanakan empat point kesepakatan yang sudah ditandatangani di Kuala Lumpur 7 Juni 2012.
"KOI hanya sebagai mediator yang mengundang AFC untuk bertemu dengan PSSI sebagai nasional federasi dan pihak-pihak lain yang dianggap AFC ingin ditemui," kata Rita Subowo usai menghadiri acara silaturrahmi Menpora dengan Pemangku Kepentingan Olahraga di Wisma Menpora, Kamis (17/1).
Baca Juga:
Pertemuan AFC dengan PSSI dan KPSI dianggap penting untuk melihat situasi terkini Indonesia. Pertemuan itu akan dijadikan bahan acuan AFC untuk membuat petunjuk bagaimana PSSI melaksanakan ketentuan-ketentuan yang sudah diberikan.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Rita Subowo membantah dirinya sudah mendapat mandat dari Asian Football Confederation (AFC) untuk
BERITA TERKAIT
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil