Kok Bisa PSG Mendatangkan Messi? Jangan-Jangan..

Khelaifi mengatakan bahwa orang-orang mungkin akan terkejut dengan pendapatan finansial yang akan dibawa Messi ke klub.
"Saya harap Leo tidak akan meminta gaji lebih tinggi," katanya dengan nada canda.
Meskipun tim Ligue 1 itu tidak harus membayar biaya transfer untuk mendapatkan pemilik enam kali Ballon d'Or tersebut, gaji tinggi Messi dapat menguras anggaran pengeluaran klub.
Messi menandatangani kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun, dengan perkiraan nilai sekitar 35 juta euro (590 miliar) per musim.
Khelaifi mengatakan presiden klub Ligue 1 Prancis lainnya telah mengucapkan terima kasih kepada PSG karena membawa Messi ke negara itu.
Messi dianggap bisa menarik para penonton baru dari penjuru dunia untuk menyaksikan Ligue 1.
“Dalam hal dampak pada Ligue 1, saya pikir kompetisi ini naik tingkat. Dalam hak siar TV juga, saya harap, atau dalam kemitraan komersial," katanya.
"Semua orang sekarang ingin melihat Messi di PSG, yang meningkatkan nilai klub lain. Kami tidak hanya melakukan ini untuk PSG, tetapi juga untuk Prancis dan Ligue 1," ujarnya. (reuters/antara/jpnn)
Messi, Ramos, Wijnaldum, dan Donnarumma dibeli dengan bebas transfer. Cuma Hakimi, sekitar Rp 1 triliun.
Redaktur & Reporter : Adek
- Kapan Semifinal Liga Champions Bergulir? Kans Muncul Raja Baru
- Liga Champions: Arsenal dan PSG Tembus Semifinal, Mitos di Munich Berlanjut?
- Liga Champions: Enrique Bilang Aston Villa Vs PSG Tak Terlupakan
- Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG Jadi Korban, tetapi Selamat
- Liga Champions: Kemenangan Sia-Sia Borussia Dortmund dan Aston Villa
- Luis Suarez: Messi Ingin Tampil di Piala Dunia 2026