Kok Menteri Yuddy Kasih Toleransi PNS Bolos?

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi meminta masyarakat tidak langsung negative thinking bila mendapati instansi yang kosong. Sebab bisa saja PNS yang bolos karena alasan transportasi dan keterbatasan dana.
"Saya yakin, kalau ada PNS yang bolos biasanya tidak disengaja. Dalam situasi sekarang, bisa saja PNS-nya terpaksa membolos," kata Yuddy di sela-sela sidang, Rabu (22/7).
Dia mencontohkan perjalanannya dari Bandung ke Jakarta di hari lebaran kedua yang memakan waktu hingga lima jam. Apalagi PNS yang mau mudik di wilayah Jateng dan Jatim.
"PNS yang mudik pakai mobil pasti ketemu macet. Ini bisa membuat perjalanan molor berhari-hari," ucapnya.
Begitu juga dengan PNS yang mudik menggunakan pesawat. Harus prepare jauh-jauh hari karena harga tiket sangat tinggi.
"Jumlah PNS yang punya jabatan tinggi tidak banyak. Ada 4,3 juta PNS yang gajinya maksimal Rp5 juta. Kalau tidak dipersiapkan jauh hari sulit menjangkau harga tiket yang melangit. Melihat kondisi inilah, saya masih memberikan toleransi. Sanksi tetap berlaku namun diperingan," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi meminta masyarakat tidak langsung negative thinking
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025