Kolaborasi Agnez Mo dan Deli Resmi Diluncurkan, Ada Lebih 50 Produk
jpnn.com, JAKARTA - Aktris multitalenta Agnez Mo menjadi brand ambassador Deli Indonesia sejak 4 Desember 2022.
Dalam kerja sama itu, Agnez Mo membagikan kisah kariernya dalam video pertama yang dirilis Deli pada 18 Februari 2023.
Dia mengatakan dalam video tersebut bahwa tidak peduli berapa kali memulai dari awal dan tidak membiarkan melepaskan kreasinya.
Sebab, kata dia, setiap awal baru selalu ditemani oleh Deli yang membuat ide-idenya lebih berwarna.
"Proses kreatifku jadi lebih efisien. Deli #TemanSuksesku," ujar Agnez Mo.
Pelantun Coke Botlle itu dipilih sebagai brand ambassador karena dianggap sebagai simbol kesuksesan karier seseorang.
Mulai 18 Februari 2023, Deli resmi meluncurkan lini produk eksklusif Agnez Mo, sebagai sajian inovatf untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia.
Direktur PT Deli Group Indonesia Peter Lim mengatakan rangkaian produk eksklusif Agnez Mo terbagi menjadi dua kategori, untuk anak-anak hingga remaja dan pekerja kantoran.
Deli Indonesia meluncurkan lebih dari 50 produk eksklusif kolaborasi dengan Agnez Mo.
- Rekening Digital Madera Hadir Untuk Memudahkan Masyarakat
- Pemprov & DPRD Jateng Berkolaborasi Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat
- Dirut Jasa Raharja Tekankan Semangat Sinergi dan Kolaborasi dalam Rakernas SPJR
- Kolaborasi Passion Jewelry Merayakan Seni, Perhiasan, dan Cinta Tanpa Syarat
- Bank Mandiri Hadirkan Wadah Kolaborasi dan Jaringan Pebisnis Lewat Kongsi-Kongsi 2024
- Gugat Agnez Mo di Pengadilan Niaga, Pihak Ari Bias Pastikan Laporan di Bareskrim Berlanjut