Kolaborasi Apik PASI dengan DBL Indonesia Cari Bibit Atlet Atletik Muda di Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Perlombaan atletik bertajuk Energen Champion SAC Indonesia National Championship resmi digelar di Jakarta, Kamis (12/1/2023) siang WIB.
Dengan menggandeng DBL Indonesia dan PB PASI, ajang ini sukses menarik animo pelajar di Tanah Air yang ingin mengikuti perlombaan atletik.
CEO DBL Indonesia Azrul Ananda menyambut positif adanya SAC Indonesia National Championship yang di edisi perdananya digelar di sembilan kota untuk babak kualifikasi.
Pria kelahiran 4 Juli 1977 itu mengaku terkesan dengan SAC National Championship mengingat banyak sekolah yang mengirimkan peserta untuk lomba cabang olahraga atletik.
Tidak tanggung-tanggung di kota perdana yakni di Mataram, Nusa Tenggara Barat jumlah pesertanya mencapai 4 ribu peserta.
Hal ini tentu menjadi catatan tersendiri untuk penyelenggaraan SAC Indonesia National Championship mengingat animo peserta yang ikut sangat banyak.
"Peserta lomba atletik ternyata jumlahnya sangat banyak dan saya sangat antusias. Terbukti di kualifikasi pertama pesertanya menembus 4 ribu orang. Angka ini tentu sangat fantastis," ungkap suami dari Ivo Ananda itu saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (12/1/2023) siang WIB.
Perlombaan atletik bertajuk Energen Champion SAC Indonesia National Championship resmi digelar di Jakarta, Kamis (12/1/2023) siang WIB
- Menpora Dito Sambut Baik Final DBL Seri Jakarta Digelar Kembali di Indonesia Arena
- Luhut Binsar Resmikan Pusat Pelatihan Atletik Nasional, Ini Pesannya
- Pusat Pelatihan Atletik Nasional di Pangalengan Diharapkan Bisa Melahirkan Suksesor Zohri
- PON XXI Aceh-Sumut Banyak Dikeluhkan, PASI DKI Ungkap Banyak Rekor Atletik Tercipta
- Penasaran Atmosfer di Kota Lahirnya Honda DBL, President Director PT AHM Kunjungi Surabaya
- Menpora Dito Terkesan dengan Peserta Final Lomba Lari FOP, Berikan Hadiah Sepatu