Kolaborasi Empat Kementerian Gelar Pelatihan untuk Aparatur Desa di Palembang

Kolaborasi Empat Kementerian Gelar Pelatihan untuk Aparatur Desa di Palembang
Progam Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) di Palembang. Foto: dok. Kemendagri

Pelatihan peningkatan kapasitas aparatur pemerintah desa dan pengurus kelembagaan desa Program P3PD dilaksanakan secara tersetruktur, sistematis dan massif, karena dilaksanakan secara serentak di seluruh provinsi se-Indonesia.

"Dalam rangka untuk meningkatakan kapasitas dan kualitas aparatur pemerintah desa dan kelembagaan desa," ujar Andi Manulang dalam sambutannya.

Dalam sambutan dan arahan, Kepala Dinas PMD Provinsi, Dr. Senen HAR menekan kepada seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan secara serius dan tekun.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas aparatur pemerintah desa dalam rangka mewujudkan desa maju dan mandiri.

Dalam rangka membangun dan memajukan desa, aparatur pemerintah desa minimal memiliki 3K (kemauan, kemampuan dan keberanian).

“Dalam membangun desa, aparatur pemerintah desa, khususnya kepala desa harus memiliki kemauan, tanpa kemauan pembangunan desa tidak akan terwujud. Ada kemauan harus juga disertai adanya kemampuan atau kapasitas. Tanpa ada kemampuan atau kapasitas, Pembangunan akan asal-asalan.  Ada kemauan, ada kemampuan, harus juga ada keberanian. Tanpa ada keberanian, maka Pembangunan tidak pernah akan dimulai atau diwujudkan," ujar Senen HAR. 

Di akhir sambutannya, Kadis PMD Sumsel menjelaskan tentang program inovasi PMD Provinsi Sumsel bertajuk “BISA PADEK”. BISA = Bina Desa, PADEK = Profesional, Akuntabel, Demokratis, Efektif-Efisien, dan Kolaboratif.

Diharapkan para peserta setelah mengikuti pelatihan ini mampu menerafkan pembinaan desa yang dilakukan secara professional, dapat dipertanggungjawabkan (akuntabel), dimusyawarahkan secara demokratis, dilaksanakan secara efektif-efesien, dan melibatkan semua unsur yang terkait/berkolaborasi.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas aparatur desa dalam rangka mewujudkan desa maju dan mandiri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News