Kolaborasi Kemendikristek dengan Astra Tingkatkan Nilai Ekonomi Masyarakat Desa Rp10 Miliar

Kolaborasi Kemendikristek dengan Astra Tingkatkan Nilai Ekonomi Masyarakat Desa Rp10 Miliar
PT Astra International menjadi salah satu industri yang terlibat dalam program Kedaireka, khususnya dalam mendorong ekonomi hijau. Foto dok Astra International

Sehingga upaya ini diharapkan turut memperluas dalam rangka memberi manfaat kepada masyarakat.

"Untuk Astra, kami mengharapkan kerjasamanya lebih lebar lagi dengan melibatkan Perguruan Tinggi lebih banyak lagi. Sehingga manfaatnya lebih besar lagi bagi masyarakat," harapnya.

Sementara itu, Head of Environment PT Astra International, Bondan Susilo mengatakan pihaknya telah menjalin dengan dengan menggandeng perguruan tinggi, salah satunya Institut Pertanian Bogor (IPB) terkait perhutanan sosial di Indonesia.

Dengan memanfaatkan Kedaireka, kata Bondan, Astra telah menjalani berbagai program. Mulai dari Desa Sejahtera Astra maupun Hutan Karbon Produktif dengan total dari 2020-2024 mencapai Rp5 miliar lebih.

"Nilai matching fund sudah lebih dari Rp5 miliar, khusus terkait hutan karbon dan terdaftar Kedaireka mencapai sekitar Rp2 miliar," ucap Bondan.

Menurut Bondan, melalui perhutanan sosial Astra telah memberikan manfaat kepada 10 ribu dari lebih 100 desa yang berpartisipasi.

Kemudian Astra juga telah menanam 800 ribu pohon dan dapat mengurangi 400 ribu ton CO2.

Dari capaian tersebut, Bondan menegaskan telah memberikan nilai ekonomi kepada masyarakat melalui program perhutanan sosial

PT Astra International menjadi salah satu industri yang terlibat, khususnya dalam mendorong ekonomi hijau.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News