Kolaborasi Messi dan Mbappe Antar PSG Berjaya atas RB Leipzig
jpnn.com, PARIS - Paris Saint-Germain sukses meraih poin penuh saat menghadapi RB Leipzig di matchday ketiga Grup A Liga Champions 2021/22.
Bertanding di Parc des Princes, Rabu (20/10) dini hari WIB, Les Parisiens unggul 3-2 atas klub Jerman tersebut.
Gol kemenangan PSG dilaga ini berasal dari Kylian Mbappe menit 9’, dan brace Lionel Messi (67’ dan 74’).
Sementara Leipzig mencetak dua gol balasan via Andre Silva (28’) dan Nordi Mukiele (57’).
PSG yang mengincar poin penuh pada laga ini keluar menyerang sejak menit awal.
Dengan memasang trisula di depan seperti Lionel Messi, Kylian Mbappe dan Julian Draxler. PSG langsung menggempur pertahanan Leipzig.
Hasilnya sudah terlihat saat laga memasuki menit ke-10, Mbappe sukses membuka gol PSG memanfaatkan umpan dari Draxler.
Usai unggul 1-0, PSG lebih banyak berkutat di lini tengah sehingga aliran bola tidak terlalu terlihat.
Paris Saint-Germain sukses meraih poin penuh saat menghadapi RB Leipzig di matchday ketiga Grup A Liga Champions 2021/22. Lionel Messi dan Kylian Mbappe tampil impresif di laga ini.
- Habib Bola
- PNM Liga Nusantara 2024: Sinergi Sepak Bola dan Pemberdayaan UMKM
- Berita Duka, Pelatih Persewangi Banyuwangi Syamsuddin Batolla Meninggal Dunia
- Liga Champions: Dihajar Juventus, Manchester City Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Barcelona Menyusul Liverpool, Cek Klasemen Liga Champions
- Catatan Merah Manchester City Seusai Tumbang di Hadapan Juventus