Kolaborasi Paper.id dan Accurate Indonesia Bantu UMKM Berbisnis Lebih Efisien

jpnn.com, JAKARTA - Paper.id dan Accurate Indonesia berkolaborasi menghadirkan solusi transaksi dan akutansi terintegrasi dalam satu platform.
Berdasarkan survei yang dilakukan Bank Indonesia pada 2020, sekitar 50 persen UMKM di Indonesia mengalami kesulitan dalam pengelolaan keuangan, termasuk akuntansi dan manajemen kas.
Oleh karena itu, kolaborasi ini hadir sebagai upaya kedua perusahaan meningkatkan kapasitas UMKM dalam melakukan bisnis secara digital.
CEO & Co-founder Paper.id, Yosia Sugialam mengungkapkan platform kolaborasi ini nantinya menyediakan fitur pembukuan dan pencatatan terdigitalisasi.
Tak hanya itu, tersedia pula fitur penagihan, pembayaran, biaya, sampai ke laporan dan akuntansi.
"Sangat happy ternyata punya visi yang sama dan sejalan dengan Accurate Indonesia. Saya yakin banyak pelaku bisnis yang sudah menunggu-nunggu kolaborasi ini" kata Yosia Sugialam saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Di sisi lain, CEO Accurate Indonesia, Yosep Stephen meyakini kolaborasi platform pencatatan transaksi dan pembukuan ini dapat meningkatkan efisiensi waktu dan biaya.
Dengan begitu, UMKM di Indonesia dapat semakin mudah melakukan digitalisasi bisnis secara end-to-end.
Kolaborasi Paper.id dan Accurate Indonesia membantu UMKM menjalankan bisnis secara digital dengan lebih efisien.
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee