Kolatarmabar Persiapkan Calon Pengawak Kapal Tunda
jpnn.com - JAKARTA - Komandan Komando Latihan Komando Armada RI Kawasan Barat (Dankolatarmabar) Laksamana Pertama TNI Gregorius Agung W.D, yang diwakili Komandan Puslat Dukops (Danpuslatdukops) Kolatarmabar Letkol Laut (P) Iwan Kuswanto membuka pelatihan Calon Pengawak (Cawak) Kapal Tunda (TD) di Markas Komando (Mako) Kolatarmabar, Jakarta Pusat, Selasa (18/10).
Dalam amanatnya tertulis, Dankolatarmabar mengatakan TNI Angkatan Laut telah memesan sebuah kapal Tunda (TD) produksi PT. PAL Indonesia, Surabaya yang akan di operasionalkan di bawah jajaran Lantamal III Jakarta. Kapal ini dilengkapi Platform dan Sewaco yang handal yang akanmendukung fungsi Pangkalan dalam melaksanakan fungsi dukungan fasilitas Labuh bagti kapal-kapal yang akan lepas atau sandar.
Lebih lanjut, Dankolatarmabar menyampaikan untuk menyiapkan Cawak Kapal Tunda (TD) yang professional dan handal sehingga mampu mengawaki sesuai fungsi asasinya. Saat ini, katanya, telah disiapkan personel dari berbagai Satuan sebagai calon pengawak (Cawak) yang disesuaikan dengan DSP dan tipe kapal.
Kolatarmabar selaku penyelenggara Kesatuan Persiapan Pengambilan Kapal (KPPK) wilayah barat, akan menyelenggarakan pelatihan cawak yang akan dilaksanakan mulai tanggal 18 sampai dengan 28 Oktober 2016, berupa pelatihan dasar kepelautan, pengenalan spesipikasi teknis kapal dan pelatihan Command Team kepada cawak, meliputi pembekalan pelajaran teori, dan praktek lapangan.
Tujuan penyelenggaraan pelatihan ini adalah unhtuk meningkatkan profesionalisme prajurit dan kesiapsiagaan personel cawak Kapal Tunda dalam melaksanakan tugas pokok. Sedangkan sasaran yang ingin dicapai diantaranya peningkatan profesionalisme personal cawak Kapal Tunda dalam melaksanakan tugas pokok, terwujudnya kesiapan dan kemampuan, terwujudnya Team Work, terwujudnya mental dan fisik yang baik
Pelatihan Cawak kapal TD tersebut diikuti oleh 10 personel terdiri dari tujuh orang Bintara dan tiga orang Tamtama.(fri/jpnn)
JAKARTA - Komandan Komando Latihan Komando Armada RI Kawasan Barat (Dankolatarmabar) Laksamana Pertama TNI Gregorius Agung W.D, yang diwakili Komandan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Judi Online Kini Menyasar Komunitas Motor di Kepri
- Ratusan Burung Pipit Mati Tersambar Petir di Bandara Ngurah Rai
- 4 Lokasi Penyitaan Uang Haram Rohidin Mersyah, Nomor 1 Wow
- Begini Rohidin Mersyah Peras Anak Buah, Honor Guru Disunat
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 25 November 2024, Hujan Merata
- Selain Rohidin Mersyah, 2 Anak Buahnya Juga Tersangka Pemerasan Pegawai untuk Pilkada