Koleksi Jersei, Rian D'Masiv Raih Untung Puluhan Juta Rupiah
Kamis, 02 Desember 2021 – 15:35 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Vokalis D'Masiv, Rian ternyata memiliki cara tersendiri untuk melakukan investasi.
Dia berinvestasi lewat jersei sepak bola.
Pemilik nama asli Rian Ekky Pradipta itu mengoleksi jersei karena suka sepak bola sekaligus untuk investasi jangka panjang.
"Jujur, dahulu belinya murah, saya jualnya bisa beribu-ribu kali lipat," kata Rian D'Masiv di kawasan Magelang, Jawa Tengah, belum lama ini.
Pelantun Diam Tanpa Kata itu mendapat untung cukup besar dari investasi jersei sepak bola.
Rian D'Masiv meraup keuntungan mencapai puluhan juta rupiah.
"Kemarin ada yang beli orang Thailand, Rp 10 juta, gue belinya Rp 200 ribu," ucapnya.
Rian D'Masiv awalnya tidak berencana menjual koleksi jersei sepak bola miliknya.
Vokalis D'Masiv, Rian ternyata memiliki cara tersendiri untuk melakukan investasi.
BERITA TERKAIT
- Kalah Berulang Kali, Bang Zul Memaknai Buah Kebaikan Tak Harus Dipanen Langsung
- Mario Ginanjar Hingga D'Masiv Ramaikan Perayaan Vintastic 2024
- Inilah Sosok di Balik Suksesnya Konser Tunggal Melly Goeslaw
- Rilis Album Baru, D'Masiv Bakal Tur Konser 8 Kota
- Viral Orang Urungkan Niat Bunuh Diri Gegara Dengar Lagu D'Masiv, Rian Respons Begini
- Tak Pernah Ganti Personel selama 2 Dekade, D'Masiv Ungkap Rahasia Bisa Langgeng