Kombes Azis Sebut Bentrokan Antarwarga di Pancoran Dipicu Sengketa Tanah

jpnn.com, JAKARTA - Perwakilan Solidaritas Forum Pancoran Bersatu Leon Alvinda Putra angkat suara terkait bentrokan antarwarga di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (17/3) malam.
Leon mengatakan, bentrokan itu efek dari penggusuran PT Pertamina melalui PT. Pertamina Training Consulting (PTC).
Leon menuding, pihak Pertamina menyewa ormas sehingga menyebabkan bentrokan di Jalan Pancoran Buntu II.
"Korbannya udah puluhan. Banyak yang luka berat, kepala bocor, kaki sobek. Banyak yang dibawa ke rumah sakit," ungkap Leon kepada wartawan, Kamis (18/3).
Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Azis Ardiansyah membenarkan kejadian itu. Dia menyebut bentrokan terjadi dipicu persoalan sengketa tanah.
"Malam hari ini, Rabu (17/3) terjadi bentrok. Ini sebenarnya sengketa yang sudah beberapa waktu lalu terjadi," kata Kombes Azis kepada wartawan, Kamis (18/3).
Menurut Azis, para pelaku bentrokan bukan seluruhnya dari pihak-pihak yang bersengketa.
Polisi menduga kasus ini ditunggangi hingga berakibat bentrokan.
Perwakilan Solidaritas Forum Pancoran Bersatu Leon Alvinda Putra angkat suara terkait bentrokan antarwarga di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (17/3) malam
- Bukan 10 Persen, Pramono Bakal Terapkan Pajak BBM 5 Persen di Jakarta
- 20 Pelaku Tawuran di Jalan Otista Raya Jaktim Ditangkap Polisi
- Bentrokan Warga di Sukahaji, Wali Kota Farhan: Hormati Proses Hukum
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Demokrat: 5 Pansus Baru Penting untuk Atasi Masalah Krusial Jakarta