Kombes Irwan Anwar Diperiksa dalam Kasus Pemerasan Pimpinan KPK
jpnn.com, JAKARTA - Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar diperiksa sebagai saksi kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK dalam penanganan perkara di Kementerian Pertanian.
Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengatakan Irwan diperiksa sebagai saksi dalam proses penyelidikan.
"Benar (Irwan) salah satu saksi yang sudah dilakukan klarifikasi di tahap penyelidikan," kata Ade Safri saat dikonfirmasi di Jakarta, Minggu.
Dia membeberkan Irwan diperiksa sebagai saksi dalam proses penyelidikan.
Namun, Ade tak mengungkapkan keterangan apa yang digali oleh penyidik terhadap Irwan dalam proses pemeriksaan kasus dugaan pemerasan tersebut.
Dia hanya menjelaskan penyidik nantinya akan kembali memanggil Irwan sebagai saksi dalam proses penyidikan perkara ini.
"Setelah tahap sidik (penyidikan) ini akan diagendakan pemanggilan terhadap yang bersangkutan untuk dimintai keterangan sebagai saksi," kata Ade Safri.
Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menaikkan kasus pemerasan yang diduga dilakukan oleh pimpinan KPK terhadap Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) dari tahap penyelidikan ke penyidikan.
Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar diperiksa sebagai saksi kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK dalam penanganan perkara di Kementan.
- KPK Ingatkan Batas Akhir Lapor LHKPN 21 Januari, Bagaimana untuk eks Menteri era Jokowi?
- Kunjungan Jokowi ke Semarang soal KPK Tak Menahan Mbak Ita?
- KPK Panggil Direktur Operasi dan Manajemen Risiko PT Taspen Ermanza
- KPK Panggil Wali Kota Semarang Hevearita Hari Ini
- KPK Garap Dirut RSUD Bandung Kiwari dan ASN Pemkot Terkait Dugaan Suap
- Anggota DPR Maria Lestari Penuhi Panggilan KPK